BERAUONLINE.COM, TANJUNG REDEB – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, mengingatkan masyarakat serta wisatawan untuk lebih waspada selama memanfaatkan libur panjang akhir tahun. Lonjakan kunjungan ke daerah wisata dan meningkatnya mobilitas warga dinilai berpotensi menimbulkan berbagai risiko jika tidak diantisipasi dengan baik.
Sri Juniarsih menyampaikan bahwa momen libur akhir tahun hampir selalu dibarengi dengan kedatangan wisatawan dari luar daerah, termasuk keluarga yang pulang berlibur dan mengunjungi sejumlah destinasi unggulan di Berau.
Kondisi tersebut, menurutnya, menuntut kesiapan dan kehati-hatian dari semua pihak agar momen libur dapat berjalan lancar dan aman.
“Libur panjang akhir tahun otomatis pengunjung juga banyak yang datang. Keluarga dari luar daerah juga datang dan mengunjungi beberapa titik wisata di Berau,” ujarnya.
Ia mengimbau masyarakat yang ingin bepergian agar tidak mengabaikan faktor keamanan rumah. Pemeriksaan instalasi listrik, penguncian rumah, serta langkah pengamanan lainnya perlu dilakukan sebelum meninggalkan rumah untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan.
“Saya sangat menyarankan untuk berhati-hati. Pertama, sebelum meninggalkan rumah pastikan rumah dalam kondisi aman, listrik dan lainnya diperhatikan. Jangan sampai saat kita tinggalkan terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan,” tegasnya.
Selain itu, Bupati juga menekankan pentingnya kewaspadaan selama perjalanan dan saat berada di lokasi wisata. Tingginya jumlah pengunjung, kata dia, dapat memicu kepadatan dan berpotensi terjadinya kecelakaan.
“Ketika menuju tempat wisata juga harus berhati-hati, karena saat liburan seperti ini biasanya sangat ramai,” katanya.
Ia berharap seluruh rangkaian libur akhir tahun di Bumi Batiwakkal dapat berjalan aman, tertib, dan kondusif, tanpa adanya insiden yang merugikan masyarakat maupun wisatawan.
“Kita tidak ingin adanya insiden-insiden yang tidak diharapkan. Jadi masing-masing harus menjaga keluarga kita selama perjalanan,” tutupnya.
Penulis : Tim
















