BERAUONLINE.COM, TANJUNG REDEB – Futsal Kelas Putri asal Samarinda lolos untuk kedua kalinya, dimana yang berlaga pada hari ini melawan Kubar, GOR Pemuda Tanjung pada, Senin (21/11/2022).
Coach/Pelatih futsal kelas putri Samarinda M. Yusuf mengatakan, dirinya sangat bangga dengan hasil para atletnya, dimana ini merupakan kedua kalinya lolos untuk masuk ke fase babak berikutnya.
Saat laga berlangsung melawan Kubar, dirinya mengatakan bahwa strategi dari timnya sedikit renggang dan agak menurun
“Tetapi dengan hasil semangat serta percaya diri dari atlet Alhamdulillah kita bisa lanjut lagi,” katanya.
Yusuf mengungkapkan, Atlet futsal kelas putri ini semuanya asli putri-putri dari Samarinda, tidak memasukkan atau membawa dari luar daerah.
Lanjutnya, strategi permainan pada 2 laga yang sudah di lewati mungkin sudah dipahami oleh atlet lain nya, jadi dirinya menegaskan akan merubah itu semua dengan yang lebih baik lagi.
“Tujuan kami adalah menjadi pemenang dan meraih medali emas,” ucap pelatih atlet futsal Samarinda tersebut.
Tambah Yusuf, kami selalu menjaga Sportivitas dengan para atlet lain nya, selalu menjunjung tinggi rasa persaudaraan baik ketika gugur maupun lolos ke babak selanjutnya dengan tidak menyombongkan diri.
“Tentu kami dan rekan-rekan lainnya akan selalu berusaha dalam tujuan utama yaitu meraih medali emas sebagai juara,” terangnya.
“Jelas harapan kami dengan Adanya pelaksanaan Porprov ini, dan rekan atlet kami yang mengikuti nya bisa menambah pengalaman lebih baik lagi kedepannya, terutama dalam persaudaraan sesama para atlet lainnya,” tandasnya.
Penulis : Roy
Editor : Sofi