BERAUONLINE.COM, TANJUNG REDEB – Generasi muda merupakan garda terdepan dalam pelestarian budaya. Memahami hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Berau menggelar Perlombaan Olahraga Tradisional di Lapangan Batiwakkal pada (19/9/2024).
Ajang ini memberikan ruang bagi para pemuda untuk berkreasi dan berkontribusi aktif dalam melestarikan permainan tradisional seperti panahan, sumpit, egrang, gobak sodor, dan ketapel.
Asisten I Setkab Berau, Hendratno dalam sambutannya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung upaya pelestarian budaya ini. Dengan menjadikan generasi muda sebagai motor penggerak pelestarian budaya.
“Tentu kita berharap nilai-nilai luhur yang terkandung dalam olahraga tradisional dapat terus terjaga dan diwariskan kepada generasi mendatang,” ucapnya.
Dirinya menyatakan bahwa perlombaan ini merupakan bukti nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Berau dalam melestarikan budaya dan tentunya keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan penuh dari seluruh lapisan masyarakat.
“Pemkab Berau akan terus berkomitmen untuk mempromosikan berbagai jenis olahraga tradisional melalui berbagai program inovatif,” tuturnya.
Acara ini pun dibuka secara simbolis oleh Asisten 1 Setkab Berau dengan menembakkan anak panah ke target.
Penulis : Tim